YANG UNTUNG DAN YANG BUNTUNG

Ki Supriyoko

Abstract


TONO: "Tumben kau Tin koq belajar Fisika segala, memangnya kau sekarang pindah jurusan IPA? Biasanya yang kau pelajari kan Sejarah, Tata buku, Geografi,  Ekonomi dan buku-buku IPS lainnya, itu pun terbatas kalau akan ada ulangan. Kalau tidak akan ada ulangan mana yang ketempat teman, mana yang latihan balet, mana yang nonton. Tapi kulihat akhir-akhir ini di mejamu ada buku-buku Matematika, Fisika dan Kimia".

TINI: "Ah cuma coba-coba saja Mas Ton, .... spekulasi".

TONO: "Spekulasi bagaimana, kau sekarang kan sudah duduk dikelas tiga SMA jurusan IPS dan sebentar lagi akan uji-an, mana mungkin kau diijinkan pindah jurusan IPA! Yang benar saja Tin, jangan suka mengkhayal !".

TINI: "Maksudku spekulasi bukan untuk pindah jurusan, dari IPS ke IPA,  tapi untuk menghadapi Sipenmaru yang akan datang, Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru !".

Full Text:

PDF
Amikom Web Archives