BAGAIMANA KUALITAS PTS DI INDONESIA?

Ki Supriyoko

Abstract


       Setiap menjelang pergantian tahun akademik pada perguruan tinggi tiba,apalagi ketika tes masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) usai, maka pembicaraan tentang Pergu ruan Tinggi Swasta (PTS) menjadi sangat aktual.Kebiasaan ini telah mentradisi sejak beberapa tahun yang lalu.

 

       Salah satu keuntungan bagi para penyelenggara PTS di Indonesia kini adalah adanya komitmen politis untuk  mengembangkan perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah, PTN, dengan yang diselenggarakan oleh masya-rakat, PTS, secara simultan dan terpadu. Hal ini memberi pratanda bahwa para penyelenggara PTS bisa mengembangkan lembaganya sampai titik yang optimal.

 

       Apabila Mendikbud, Wardiman Djojonegoro, sampai mengemukakan bahwa sekolah-sekolah swasta (termasuk PTS) boleh saja menarik beaya pendidikan yang tinggi asalkan mutunya dapat dipertanggungjawabkan, hal itu lebih meya-kinkan kita bahwa komitmen pemerintah untuk mengembang-kan PTS memang tidak perlu diragukan.  Untuk menjadikan PTS sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas memang diperlukan sarana, fasilitas, dan dana yang tidak kecil; oleh karenanya wajar apabila PTS "terpaksa" menarik dana pendidikan yang tidak kecil. Masalahnya adalah bagaimana pelayanan  pendidikan PTS yang bersangkutan dapat dinik-mati oleh banyak orang dari banyak lapisan.


Full Text:

PDF
Amikom Web Archives