KETIDAKADILAN UNAS
Abstract
”Innallaaha ya’muru bil’adli, wal ihsaani, ...”; yang kurang lebih artinya, ”Sesungguhnya Allah menyuruh (berlaku) adil, dan (berbuat) kebaikan, ...”. Demikianlah perintah Allah SWT Tuhan YME yang telah dimuat dalam Kitab Suci Al Qur’an, atau tepatnya dalam Surat An Nahl ayat 90. Apakah masalah keadilan sebagaimana disebutkan di dalam Al Qur’an tersebut ada hubungannya dengan urusan Ujian Nasional (Unas) yang sedang kita bahas sekarang ini?
Ada ..., bahkan hubungannya sangat erat! Mengapa? Karena kalau di satu sisi Tuhan memerintahkan berlaku adil maka di sisi lain kalau kita cermati Unas yang telah dan akan dilaksanakan oleh pemerintah (juga oleh BSNP) banyak mengandung ketidakadilan.
Sebagaimana diberitakan di berbagai media massa; mulai tahun 2006 nanti penyelenggara Unas tidak lagi pemerintah, namun Unas akan dilaksanakan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan atau yang dikenal dengan BSNP. Ketua pelaksananya pun sudah ditentukan dari kalangan BSNP itu sendiri, yaitu Prof. Djemari Mardapi.