SKEMA SEKOLAH KEJURUAN DI JATENG

Ki Supriyoko

Abstract


       Hasil Ebtanas SMTP baru saja diumumkan pada siswa dan orang tua siswa; dan secara umum untuk tahun ini hasilnya cukup "baik", meskipun banyak guru dan orang tua yang belum puas. Seperti tahun yang lalu maka pencapaian Nilai Ebtanas Murni (NEM) kali ini berkisar antara 40,00 sampai 45,00, meski ada pula beberapa siswa yang NEM-nya di bawah 30,00 dan di atas 50,00.

 

       Khusus bagi birokrasi Depdikbud Jawa Tengah (Jateng) yang sedikit melegakan ialah tidak adanya indikasi kebocoran dalam pelaksanaan Ebtanas SMTP di wilayahnya; sedangkan tingkat kelulusannya pun cukup tinggi, di atas 90%, meski masih dalam batas wajar (Supriyoko, "Ebtanas dan Ide Penghapusannya", Suara Merdeka: 20/4/92).

 

       Apakah persoalannya menjadi selesai apabila hasil Ebtanas sudah diumumkan? Tidak! Saat ini sekitar 240.000 lulusan SMTP di Jateng dan ratusan ribu lainnya di luar Jateng tengah berjuang keras untuk dapat menggapai kursi belajar pada jenjang pendidikan di atasnya, yaitu SMTA.


Full Text:

PDF
Amikom Web Archives