RAHASIA PENDIDIKAN SINGAPURA

Ki Supriyoko

Abstract


Apakah kekhasan pendidikan tinggi di Singapura dibandingkan dengan Jepang, Hong Kong, dan Indonesia? Demikianlah pertanyaan “menggelitik” yang diajukan oleh tetangga saya di Lantai 30 Apartemen Lucky Plaza yang terletak di Orchard Road Singapura.

 

       Karena saya pernah mengunjungi beberapa perguruan tinggi di Jepang, antara lain di The Showa University Tokyo; beberapa perguruan tinggi di Hong Kong, antara lain The Chinese University of Hong Kong; perguruan tinggi di Singapura, seperti National University of Singapore; dan tentu saja beberapa perguruan tinggi di Indonesia maka pertanyaan itu mudah dijawab. Kekhasan pendidikan tinggi di Singapura itu antara lain terletak pada iklim pendidikan (educational climate).

 

       Begitu kita masuk di area kampus perguruan tinggi di Singapura maka terasa iklim pendidikannya. Dosen berdiskusi, mahasiswa membaca buku, dosen dengan mahasiswa bertukar pendapat, dsb. Pemandangan seperti ini dapat disaksikan di taman, lorong bangunan, ruang kuliah, dsb, bahkan di ruang makan dan tempat-tempat minum. Keadaan yang sama juga dapat dilihat di Jepang dan Hong Kong. Bagaimana di Indonesia? Jujur, hal itu sulit disaksikan di kampus kita pada umumnya.


Full Text:

PDF
Amikom Web Archives