MEMBERHASILKAN UN SMA
Abstract
Pada hari ini, Senin 20 April 2009, Ujian Nasional (UN) SMA, MA
dan SMK mulai dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan akademik ini akan berlangsung selama lima hari; dari Senin 20 April s/d 24 Jum’at 24 April 2009. Meskipun pelaksanaannya hanya lima hari tetapi persiapan UN tersebut sudah dilakukan jauh hari sebelumnya.
Ada sekolah yang mempersiapkan UN beberapa minggu sebelumnya, tetapi ada siswa dan orang tua yang menyiapkan momentum ini beberapa bulan sebelumnya; bahkan ada yang dalam hitungan tahun. Mereka mengikuti kegiatan bimbingan belajar sejak kelas dua dengan harapan akan memperoleh kemudahan dalam mengerjakan soal-soal UN.
Bagi sekolah, meskipun UN sudah menjadi kegiatan rutin akhir tahun
pelajaran akan tetapi tetap saja menimbulkan rasa was-was di kalangan guru dan kepala sekolah. Banyak guru diganti karena kegagalan UN; dan banyak kepala sekolah dimutasi karena ketidakberhasilan UN di sekolahnya.